Persentase Belajar
Tentunya kamu masih mengingat bagaimana cara mem- buat magnet? Salah satu caranya adalah dengan mengalirkan arus listrik ke sebuah penghantar yang dililitkan pada sebuah inti besi. Hal tersebut menunjukkan adanya hubungan antara arus listrik dan gejala kemagnetan.
Arus Listrik Pada Kompas
Bagaimanakah cara membuktikan kejadian tersebut? Lakukanlah kegiatan Ayo Coba Medan Magnet di Sekitar Kawat Lurus Berarus Listrik berikut.
Uji Coba Medan Magnet di Sekitar Kawat Lurus Berarus Listrik
Tujuan
Mengamati medan magnet di sekitar kawat berarus
Alat dan bahan
Power supply sebagai sumber arus, kawat penghantar, sakelar, dan jarum kompas
Cara kerja
  1. Rangkailah alat dan bahan seperti tampak pada gambar halaman sebelumnya. yaitu : salah satu ujung kawat dihubungkan ke power supply dan ujung satunya dihubungkan ke bagian sakelar dan bagian sakelar satunya dihubungkan ke power supply, setelah itu letakkan kompas, lalu Letakkan kawat penghantar di atas jarum kompas.
  2. Tutuplah sakelar. Kemudian, amatilah arah jarum kompas.
Mari Mengamati
Pada video ini adalah demonstrasi percobaan untuk mengetahui medan magnet disekitar kawat lurus berarus listrik. Pengguna diminta untuk menyimak dan memperhatikan penjelasan video di bawah ini dengan baik.
Latihan
Petunjuk (Klik untuk melihat petunjuk!)
Latihan

  1. Ketika arus listrik dialirkan pada penghantar yang diletakkan di dekat kompas, apakah yang terjadi pada jarum kompas?
    jarum kompas menyimpang dari kawat penghantar Jarum kompas sejajar dengan kawat penghantar
  2. Buatlah kesimpulan dari hasil percobaan tersebut?
    Kirim
Percobaan yang telah kamu lakukan pada kegiatan Ayo Coba Medan Magnet di Sekitar Kawat Lurus Berarus Listrik tersebut sama dengan percobaan yang dilakukan oleh ilmuwan Fisika bernama Hans Christian Oersted (1777 – 1851). Dari hasil percobaan yang dilakukannya, Oersted mendapat kesimpulan bahwa di sekitar penghantar berarus listrik terdapat medan magnet. Jika kamu menaburkan serbuk besi di sekitar penghantar berarus listrik, kamu akan melihat pola garis gaya yang ditunjukkan pada Gambar berikut.
Kaidah Tangan Kanan
Dari Gambar tersebut, terlihat bahwa pola garis gaya magnet di sekitar penghantar berarus listrik dapat ditunjukkan dengan tangan kanan yang digenggam atau disebut kaidah tangan kanan. Jika tanganmu mengepal kawat penghantar, ibu jarimu akan menunjukkan arah arus listrik, dan keempat jari lainnya menunjukkan arah medan magnet.
Besarnya medan magnet di sekitar kawat penghantar ditentukan oleh besarnya kuat arus listrik, jarak pada kawat penghantar, dan kemagnetan bumi. Semakin besar arus listrik, semakin besar pula medan magnetnya. Semakin jauh jarak benda dari penghantar, akan semakin kecil pengaruh medan magnetnya.